PENGHARGAAN YANG DIRAIH KOTA BANJAR PERIODE 2013-2018


PENGHARGAAN yang diraih Kota BANJAR ,
Kepemimpinan
Wali Kota Banjar, DR. Hj. Ade Uu Sukaesih , M.Si
&
Wakil Wali Kota, drg. H. Darmadji Prawirasetia, M.Kes
Tahun 2013
1. 09 DESEMBER 2013
Mendapat Penghargaan dari Menteri Hukum dan HAM RI
yaitu Sebagai Kota Peduli Hak Azasi Manusia (HAM) Thn 2012
Tahun 2014
2. JANUARI 2014
Penghargaan Dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Dan Reformasi Birokrasi RI Kepada Pemerintah Kota Banjar, atas prestasinya dalam Akuntanbilitas Kinerja Tahun 2013 dengan predikat “CC” (Cukup Baik)
3. 21 JANUARI 2014
Penghargaan dari Gubernur Jawa Barat Kepada Wali Kota Banjar , Penghargaan sebagai Penanggung jawab Raskin di Kota dengan Kinerja Penyaluran Raskin Terbaik Tahun 2013
4. 28 MEI 2014
Penghargaan dari Badan Pemeriksa Keuangan Kepada Pemerintah Kota Banjar , “ Opini Wajar Tanpa Pengecualian” Atas Laporan Keuangan Daerah Tahun 2013
5. JUNI 2014
Penghargaan dari Menteri Lingkungan Hidup “ Penghargaan Adipura” sebagai Kota Kecil Terbaik diserahkan oleh Wakil Presiden Prof Boediono.
6. 19 Agustus 2014
Piagam Penghargaan Anugrah “Anubhawa Sasana Desa” Kepada Wali Kota Banjar atas Jasa Jasanya Membina dan Mengembangkan Desa/ Kelurahan di Kota Banjar dari Menteri Hukum dan HAM Amir Syamsudin, di Gedung Sate Bandung.
7. 19 Agustus 2014
Penghargaan Anugrah Revitalisasi Posyandu Propinsi Jawa Barat Tahun 2014 dari Gubernur Jawa Barat di Bandung.
8. 19 Agustus 2014
Penghargaan Kota Sehat Kategori Swas Tisaba Wiwerda ( 3-4 Tatanan) dari Gubernur Jawa Barat di Bandung
9.19 Agustus 2014
Piagam Sertifikat Eliminasi Malaria Kepada Pemerintah Kota Banjar Provinsi Jawa Barat dari Menteri Kesehatan RI Dr. Nafsiah Mboi Sp.A, Mph. ( Tertanggal 25 April 2014)
10. 12 September 2014
Piagam Penghargaan “Wajar Tanpa Pengecualian” (WTP) dari Presiden Republik Indonesia yang diserahkan oleh Mentri Keuangan RI di Gedung Dhanapala Jakarta
11. 7 Oktober 2014
Invesment Award sebagai “Penyelenggara Pelayanan Terpadu Satu Pintu di Bidang Penanaman Modal ( PTSP-PM ) Kota Terbaik Ke-empat Tahun 2014 Kepada Badan Penanaman Modal Pelayanan Perijinan Terpadu Kota Banjar dari Badan Koordinasi Penanaman Modal
Tahun 2015
12. 28 Januari 2015
Kota Pelaksana Penyaluran Raskin terbaik tahun 2014 ( tertanggal 15 Januari 2015)
13. 29 Mei 2015
Opini Wajar Tanpa Pengecualian atas Laporan Keuangan Pemerintahan Daerah Tahun Anggaran 2014 dari Badan Pemeriksa Keuangan RI Perwakilan Jawa Barat (Piala dan Laporan Hasil Pemeriksaan )
14. 19 Agustus 2015
Penghargaan Pakarti Madya I – Tingkat Nasional Pelaksana Terbaik Perilaku Hidup Bersih dan Sehat Tingkat Nasional Kategori Kota Tahun 2015 bagi Kelurahan Banjar dari Ketua Umum Tim Penggerak PKK Pusat, dr. Erni Guntarti Tjahjo Kumolo
15. 19 Agustus 2015
Penghargaan Lomba Kelurahan Tingkat Provinsi Jawa Barat bagi Kelurahan Mekarsari Kecamatan Banjar yang berhasil menjadi Juara I, dari Gubernur Jawa Barat (Piala)
16. 19 Agustus 2015
Piagam Penghargaan kepada Balai Benih dan Bibit Kota Banjar sebagai Unit Pelayanan Publik Berprestasi Lingkup Pertanian dan Inovasi Pelayanan Publik Tingkat Propinsi Jawa Barat dari Gubernur Jabar
17. 19 Agustus 2015
Penghargaan Anubhawa Sasana Desa/Kelurahan sebagai pembina desa/kelurahan Sadar Hukum di Kota Banjar dari Menteri Hukum dan HAM RI Yasona H. Laoly
18. 20 September 2015
Piagam Penghargaan Museum Rekor Dunia Indonesia kepada Pemerintah Kota Banjar atas Rekor Rampak Gonggeng Gunung oleh Penari Terbaik
19. 02 Oktober 2015
Piagam Penghargaan kepada Pemerintah Kota Banjar atas Keberhasilannya Menyusun dan Menyajikan Laporan Keuangan Tahun 2014 dengan Capaian Standar Tertinggi dalam Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Pemerintah dari Menteri Keuangan Republik Indonesia Bambang P.S. Brodjonegoro.
20. 06 Oktober 2015
Piagam Penghargaan dari Gubernur Jawa Barat kepada Sekretariat DKP Kota Banjar Peringkat II Lomba Ketahanan Pangan Jawa barat Tahun 2015
21. 23 Nopember 2015
Penghargaan Adipura dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya ( Piala )
22. 27 Nopember 2015
Penghargaan Kota Sehat “ Swasti Saba Wiwerda “ dari Menteri Kesehatan Prof Dr dr Nila F Moeloek
23.10 Desember 2015
Penghargaan Dari Regional Marketing Awards 2015 Sebagai Pemenang Brone Kategori Kota
24.11 Desember 2015
Penghargaan Kota Peduli Ham Tahun 2014 Dari Menteri Hukum Dan Ham
Tahun 2016
25. 22 Januari 2016
( 2 Penghargan sekaligus dalam BIDANG EKONOMI)
Kinerja penyaluran raskin terbaik 2015 :
Kategori Penyaluran dan Pembayaran Harga tebus Raskin terbaik serta Kategori Dukungan APBD Kota Terhadap kelancaran pelaksanaan Program Raskin. ( Penghargaan Diserahkan oleh Gubernur Jawa Barat Di Gedung Sate Bandung 22 Januari 2016, Piagam & Piala)
26. 31 Maret 2016
Penghargaan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Kota Banjar berhasil meraih penghargaan ini melalui inovasi program CANDU ASMARA ( beCak posyaNDU Angkutan Swadaya Masyarakat ) Kelurahan Mekarsari.
dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Prof. DR. Yuddy Chrisnandi di Surabaya 31 maret 2016.
27. 25 April 2016
Kota Banjar Raih Penghargaan Kinerja Terbaik Berdasarkan EKPPD Terhadap LPPD Tahun 2014
pada Hari Otonomi Daerah Ke XX di Kulon Progo DIY, Senin, 25 April 2016, Apresiasi atas Prestasi Kinerja dengan Predikat sangat tinggi dalam Penyelengggaraan Pemerintahan Daerah dari Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo.
pada Hari Otonomi Daerah Ke XX di Kulon Progo DIY, Senin, 25 April 2016, Apresiasi atas Prestasi Kinerja dengan Predikat sangat tinggi dalam Penyelengggaraan Pemerintahan Daerah dari Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo.
28. 12 Mei 2016
Penghargaan Kota Banjar Sebagai Kota Penyaji Seni Musik Terbaik ke- I, penghargaan ini diraih Atas Partisipasi Dan Dedikasinya Pada Kegiatan Pasanggiri Seni Tari , Musik Dan Teater Tahun 2016…..dari Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat (Piagam)
29. 30 Mei 2016
Invesment Award Penyelenggara Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kota Terbaik Se-Indonesia Ketiga Se-Indonesia Tahun 2016 dari Badan Koordinasi Penanaman Modal RI atas keberhasilan Kota Banjar memberikan pelayanan prima kepada investor dan dunia usaha, dimana pada Tahun 2014 juga pernah menerima penghargaan yang sama. diserahkan oleh Deputi Bidang Pelayanan Publik, Diah Natalis. di Jakarta
30. 06 Juni 2016
Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2015 dari BPK RI Perwakilan Jawa Barat, meraih hasil tertinggi yaitu Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang Ke-enam kalinya, bertempat di Auditorium BPK RI perwakilan Jawa Barat, Jl. Moch Toha, Bandung Senin 06 Juni 2016 , LHP ini diserahkan oleh Kepala BPK RI perwakilan Jawa Barat, Arman Syifa SST, M.Acc,Ak
31. 22 Juli 2016
Penghargaan Adipura KIRANA atas kemampuan Kota Banjar dalam mendorong pertumbuhan ekonomi melalui Trade, Tourism, and Investment berbasis pengelolaan lingkungan hidup (attractive city) yang ke-empat kalinya. (setelah sebelumnya di tahun 2015, tahun 2014 dan tahun 2013 Kota Banjar pernah meraihnya
diserahkan Wakil Presiden Republik Indonesia, H. Jusuf Kalla didampingi Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia, Siti Nurbaya Bertempat di Kabupaten Siak Provinsi Riau, 22 Juli 2016
diserahkan Wakil Presiden Republik Indonesia, H. Jusuf Kalla didampingi Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia, Siti Nurbaya Bertempat di Kabupaten Siak Provinsi Riau, 22 Juli 2016
32. 29 Juli 2016
Penghargaan Manggala Karya Kencana dari Presiden Republik Indonesia. atas dedikasi tinggi terhadap program pengendalian penduduk, diserahkan oleh Kepala BKKBN Republik Indonesia, dr. Surya Chandra Surapaty pada Peringatan Harganas ke – XXIII Tahun 2016 di Kota Kupang Provinsi NTT, 29 Juli 2016 Pemenang Lomba Kota Pelaksana Terbaik KB, Kesehatan yang diwakili Kelurahan Purwaharja (UPAKARTI) serta Pemenang Tenaga Medis Pelayanan Program KB terbaik Mow yaitu dr. Moh. Imam Wahyudi, Sp.OG.( Dharma Karya Kencana )
33. 19 Agustus 2016
Penghargaan Anugerah Revitalisasi Posyandu Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2016, Anugerah ini diperoleh dari hasil rechecking dan evaluasi
yang dilaksanakan oleh tim verifikasi dari Provinsi Jawa Barat
yang dilaksanakan oleh tim verifikasi dari Provinsi Jawa Barat
34. 19 Agustus 2016
Penghargaan Pemerintahan Daerah Tahun 2014 dengan Prestasi Kinerja Sangat Tinggi dari Gubernur Jawa Barat, diterima Wakil Wali Kota Banjar, drg. H. Darmadji Prawirasetia, M.Kes pada Upacara Peringatan HUT Provinsi Jawa Barat ke-71 Tahun 2016, Jum’at 19 Agustus 2016 bertempat di Lapangan Gasibu Bandung (Piagam)
35. 20 September 2016
Penghargaan WTP dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia, atas capaian tertinggi dalam Laporan Keuangan Pemerintah Daerah yang selalu memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian dari Badan Pemeriksa Keuangan secara berturut-turut sejak Tahun 2011 sampai dengan Tahun 2015.(Tahun 2016 ini merupakan yang ke-6 kalinya bagi Kota Banjar) , dari Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani, Selasa 20 September 2016 di Jakarta.
36. 19 Oktober 2016
Penghargaan Ketahanan Pangan
Dewan Ketahanan Pangan (DKP) Kota Banjar berhasil meraih Juara Satu atas keberhasilannya dalam upaya mensukseskan Program Swasembada Pangan di Daerah, Penghargaan diserahkan langsung oleh Gubernur Jawa Barat, Dr. H. Ahmad Heryawan, Lc., M.Si kepada Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M.Si, pada Hari Pangan Sedunia (HPS) ke-36 di Pelabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi
37. 21 NoVember 2016
Piagam Penghargaan diberikan kepada Wali Kota Banjar Yang Telah Menjamin Rakyatnya Sehat dan Sejahtera Melaui Integrasi Jamkesda Dalam Program JKN- KIS.
38. 28 November 2016
Piagam Penghargaan diberikan kepada Wali Kota Banjar dari Panglima Komando Daerah Militer III / Siliwangi Atas Partisipasi dan Dukungannya Kepada Kodim 0613 Cms Sebagai Juara II Tingkat Kodim Pada Kegiatan Bhakti TNI KB Kesehatan Terpadu Kodam Iii Siliwangi Thn 2016 Wilayah Jawa Barat.
39. 5 Desember 2016
Penghargaan Kota Peduli Hukum dan HAM diserahkan oleh Menteri Hukum dan HAM-RI Yasona Laoly di Surabaya kepada Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M.Si
40. 15 Desember 2016
Apresiasi dari Gubernur Jawa Barat dalam Pelaksanaan Kota Sehat- di Bandung yang diserahkan Wakil Gubernur Jawa Barat Dedy Mizwar kepada Wali Kota Banjar Hj.Ade Uu Sukaesih.
41. 21 Desember 2016
Anugerah Parahita Ekapraya (APE) 2016 dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Anak, Yohana Yembise, Rabu, 21 Desember 2016 di Jakarta. atas prestasi dan kontribusi, dalam mendukung pelaksanaan & pengarusutamaan gender, pemberdayaan perempuan, serta perlindungan anak serta dinilai sukses melaksanakan program pemberdayaan perempuan secara berkesinambungan, melalui integrasi isu gender dalam kebijakan, program dan kegiatan pembangunan.
Tahun 2017
42. 31 Januari 2017
Penghargaan Wahana Tata Nugraha Tahun 2016 dari Kementerian Perhubungan RI. atas Keberhasilan Kota Banjar dalam meningkatkan sarana dan prasarana jalan, menciptakan sistem transportasi publik dan lalulintas perkotaan yang baik serta pembenahan organisasi dan pemberdayaan sumber daya manusia. di Jakarta, Selasa (31/01/2017)
43. 09 Maret 2017
Penghargaan Realisasi Penyaluran Raskin/ Rastra terbaik 2016 Kategori Dukungan APBD terhadap Kelancaran Harga Tebus Raskin/ Rastra. dari Gubernur Jawa Barat, H. Ahmad Heryawan pada Launching Program Subsidi Beras Sejahtera (Rastra) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Tingkat Prov – Jawa Barat Tahun 2017 di Gedung Sate Bandung
44. 13 April 2017
Penghargaan Anugerah Pangripta Nusantara (APN) 2017, Hasil Penilaian Tim Penilai Provinsi Jawa Barat terhadap Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Banjar Tahun 2017, Peringkat Ke-Tiga Kategori Kota dengan Dokumen Perencanaan Terbaik Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2017, Penghargaan diserahkan oleh Gubernur Jawa Barat, H. Ahmad Heryawan, diterima oleh Wali kota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih, pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Provinsi Jawa Barat Tahun 2018, Kamis, 13 April 2017 di-Dago Intercontinental Hotel Band
45. 25 April 2017,
Kota Banjar mendapat Penghargaan Prestasi Kinerja terbaik se-Indonesia dengan Predikat sangat tinggi dalam Penyelengggaraan Pemerintahan Daerah dari Kementerian Dalam Negeri, berdasarkan hasil Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EKPPD) terhadap Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD) Kota Banjar Tahun 2015, diserahkan oleh Menkopolhukam, Wiranto didampingi Mendagri, Tjahyo Kumolo, diterima langsung oleh Wali Kota Banjar Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M.Si. pada Peringatan Hari Otonomi Daerah Ke-XXI di Kabupaten Sidoarjo Prov. Jawa Timur
46. 02 Juni 2017
Kota Banjar kembali mempertahankan hasil tertinggi yaitu mendapat Opini Wajar Tanpa Pengecualian(WTP) atas Laporan Hasil Pemeriksaan yg diserahkan oleh BPK RI perwakilan Jawa Barat atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun 2016, ini merupakan WTP yang Ke-Tujuh kalinya
Laporan Hasil Pemeriksaan ini diserahkan oleh Kepala BPK RI perwakilan Jawa Barat, Arman Syifa SST, M.Acc,Ak Kepada Wali kota Banjar, Dr, Hj Ade Uu Sukaesih, M.Si dan Ketua DPRD Kota Banjar, Drs. Dadang R.Kalyubi, M.Si. bertempat di Auditorium BPK RI perwakilan Jawa Barat, Jl. Moch Toha, Bandung Jum’at 02 Juni 2017
47. 12 Juli 2017
Kota Banjar meraih Penghargaan PASTIKA PARAHITA, Pemkot Banjar telah menetapkan Perda Kawasan Tanpa Rokok, diharapkan dapat segera diimplementasikan, Penghargaan ini dari Kementerian Kesehatan RI / Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit.
48. 22 Juli 2017
Kota Banjar mendapat Penghargaan Kota Layak Anak pada kategori Pratama, Penghargaan ini diserahkan oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Yambise dan diterima langsung oleh Wali kota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih, di Pekanbaru, Riau, Sabtu, 22 Juli 2017 pada peringatan Hari Anak Nasional (HAN). Penganugerahan ini diberikan berdasarkan hasil verifikasi penilaian terhadap beberapa indikator kinerja kota layak anak.
49. 02 Agustus 2017
mendapatkan Penghargaan Adipura yang ke-lima kalinya dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia, Penghargaan tersebut diterima oleh Wali Kota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih yang diberikan oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya, pada acara puncak peringatan hari lingkungan hidup di Auditorium Manggala Wanabhakti, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia – di Jakarta, Rabu, 02 Agustus 2017.
50. 6 September 2017
Kota Banjar Mendapat Penghargaan dari Gubernur Jawa Barat Atas Prestasi Kinerja Tertinggi Kota/ Kabupaten Tingkat Jawa Barat Dalam Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (Lppd) Tahun 2015.
51. 7 September 2017
Pemerintah Kota Banjar Juga Mendapatkan Penghargaan Dari Universitas Gadjah Mada Sebagai Pemerintah Dengan Indeks Keuangan Daerah Terbaik Ke-dua Tahun Anggaran 2015.
52. 14 September 2017,
Bertempat Di Istana Negara Pemerintah Kota Banjar Menerima Plakat Penghargaan Dari Presiden Dan Menteri Keuangan Karena Telah Meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian Selama Lima Tahun Berturut-Turut sejak 2012-2016.
53. 10 Nopember 2017
bertempat di Kantor Kementrian Dalam Negeri Jakarta, Walikota Banjar menerima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha, dari Menteri Dalam Negeri atas Nama Presiden Republik Indonesia diberikan Pemerintah Daerah dan Kepala Daerah yang Berkinerja Terbaik
54. 13 Nopember 2017
bertempat di Halaman Gedung Sate, Pemerintah Kota Banjar menerima Penghargaan Prestasi dalam bidang Bebas BAB Terbuka/ODF Peringkat ke-3 dari Gubernur Jawa Barat
55. 10 Desember 2017
Kota Banjar meraih Penghargaan Kota Peduli Hukum dan Hak Azasi Manusia dari Kementerian Hukum dan Ham RI. di Solo, Jawa Tengah
56. 20 Desember 2017
Kota Banjar meraih Penghargaan Tingkat Nasional, yaitu Anugerah Satyalencana Kebaktian Sosial dari Presiden RI, pada puncak peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) 2017 di Lapangan Makodam V Brawijaya, Surabaya, Jawa Timur, Penghargaan diserahkan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani didampingi Menteri Sosial (Mensos) Khofifah Indar Parawansa dan diterima langsung oleh Wali kota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih. Anugerah ini diterima karena Kota Banjar dinilai berhasil dalam peningkatan kesejahteraan dan penanganan penyandang masalah kesejahteraan sosial di Kota Banjar melalui pelaksanaan rehabilitasi RTLH, bantuan sosial kepada masyarakat tidak mampu, lansia dan disabilitas, penanganan serta penanggulangan bencana serta pemberdayaan masyarakat dalam upaya peningkatan pelatihan dan keterampilan usaha ekonomi, sehingga meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
Tahun 2018
57. 25 Januari 2018
Pemerintah Kota (Pemkot) Banjar Meraih Penghargaan dari Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPANRB) Republik Indonesia atas Prestasi dalam Akuntabilitas Kinerja Tahun 2017 dengan Predikat nilai B bersama 62 Kota/Kabupaten lainnya. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Menteri PAN RB, Asman Abnur di Batam,Kepulauan Riau. /Sumber : Bagian Humas Setda Kota Banjar
Comment