by

Alasan Mengapa Wanita Mudah Lapar dan Ingin Makan Terus Saat Hamil

SUARA JABAR SATU.COM | – Di masa kehamilan, ada banyak perubahan yang terjadi dalam tubuh wanita.

Sebut saja perubahan bentuk tubuh, perubahan mood, dan juga perubahan nafsu makan.

Ya, sadar tidak sadar, nafsu makan bumil akan berubah saat hamil.

Dari yang dulunya makan sedikit, kini ibu hamil lebih sering merasa lapar.

Bahkan makanan yang dulunya tidak disukai justru jadi makanan wajib saat hamil.

Perubahan nafsu makan ini tentu sering membuat bumil bingung dan khawatir.

Lantas apasih sebenarnya penyebab nafsu makan saat hamil meningkat?

Dikutip dari Boldsky, kenaikan nafsu makan ini meningkat terutama memasuki trimester kedua.

Nafsu makan ibu meningkat lantaran harus memberikan asupan janin.

Jika dulu ibu hanya memberi asupan untuk diri sendiri, kini bumil harus membaginya dengan janin.

Tentu hal ini membuat asupan yang masuk harus lebih banyak dari sebelumnya.

Apakah hal ini normal? Tentu saja.

Tidak ada yang perlu dikhawatirkan sata nafsu makan ibu meningkat.

Itu tandanya nutrisi yang masuk ke janin diserap dengan maksimal.

Namun, ibu tidak boleh makan sembarangan nih.

Meski dibolehkan untuk makan banyak, ibu harus mengatur setiap menu yang akan dikonsumsi.

Makanan yang dipilih harus mengandung nutrisi baik vitamin, protein, zat besi, dll.

Jadi lebih bijak dalam memilih menu makananmu saat hamil ya! /grid/ratu

 

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed